JAMU UNTUK GASTRITIS
PATO-FISIOLOGI: Gastritis adalah peradangan pada selaput bagian dalam lambung. Serangan gastritis akut – dikenal juga dengan
sakit maag – ditandai dengan rasa tidak nyaman, mual-mual, muntah-muntah atau
diare, yang biasanya berlangsung selama 1 sampai 2 hari. Istilah akut berarti
bahwa serangan bersifat singkat, dengan kesakitan yang tidak begitu parah. Gastritis kronis bisa tanpa rasa sakit,
namun bisa kehilangan nafsu makan atau mual. Gastritis yang kronis dapat
menyebabkan anemia pernisiosa, suatu jenis anemia yang disebabkan karena
kekurangan vitamin B12.
Gastritis sering kali terjadi pada orang dewasa, namun dapat menyerang
segala usia. Pengobatan sendiri seringkali merupakan terapi terbaik untuk
gastritis ringan. Untuk kasus yang lebih berat pengobatan oleh dokter
tergantung dari penyebab yang mendasari munculnya penyalkit ini.
Berikut beberapa Resep Jamu untuk gastritis alias sakit maag yang
terbuat dari bahan herbal untuk mengatasi gangguan maag:
Resep
Jamu #1
BAHAN-BAHAN: Jamu Untuk Gastritis
Kecambah - 1 genggam
Madu - 1 sendok makan
CARA MERAMU DAN DOSIS:
Blender kecambah, tambah air minum secukupnya, lalu tambahkan madu. Dosis:
minum ramuan ini 2 kali sehari.
Resep
Jamu #2
BAHAN-BAHAN: Jamu Untuk Gastritis
Jeruk Nipis (Citrus aurantifolia) - 1 buah
Madu - 1 sendok makan
CARA MERAMU DAN DOSIS:
Iris jeruk nipis menjadi beberapa irisan, seduh dengan air panas
secukupnya, lalu tambahkan madu. Dosis: Minum ramuan ini 2 kali sehari, pagi
dan sore.
Resep
Jamu #3
BAHAN-BAHAN: Jamu Untuk Gastritis
Bangle (Zingiber
montanum)– ½ jari
Jahe (Zingiber
officinale)- ½ jari
Kencur (Zedoary - Kaempferia galanga)- ½ jari
Lempuyang (Zingiber
aromaticum)- ½ jari
CARA MERAMU DAN DOSIS:
Cuci bersih semua bahan, lalu iris tipis-tipis. Rebus semua bahan dengan 5
gelas air minum. Biarkan mendidih sehingga tersisa 2 gelas. Dosis: Minum ramuan ini 1 gelas 2 kali sehari
sebelum makan.
Resep
Jamu #4
BAHAN-BAHAN: Jamu Untuk Gastritis
Daun Lidah buaya (Aloe, Aloe vera) – 1 Daun besar
Air beras (Oriza sativa) – 1 gelas
Air garam – 2 gelas
Air putih – 1gelas
Gula pasir – secukupnya
CARA MERAMU DAN DOSIS:
Kupas kulit daun lidah buaya dan potong kecil-kecil bentuk dadu, lalu cuci
dengan air garam. Bilas dengan air bersih dan rendam dalam air beras selama
semalam. Esok harinya, cuci lagi dengan air bersih lalu tiriskan. Setelah
ditiriskan, bahan dikukus selama 10 menit, kemudian diblender. Masukkan bahan
yang sudah halus ini ke dalam rebusan air gula yang sudah disiapkan. Dosis:
Minum ramuan ini 2 kali sehari, pagi dan sore.
Resep
Jamu #5
BAHAN-BAHAN: Jamu Untuk Gastritis
Daun Sembung (Ngai camphora leaves-Blumea balsamifera-folia) 3 lembar
Daun Jombang kering (Sow thistle, Sonchus arvensis, folia) – 30 gram
Temulawak kering (Curcuma xanthorrhiza) – 2 iris
Daun Sambiloto (Green Chiretta leaves – Andrographis paniculata)– 7 lembar
Daun Pegagan (Indian pennywort/Gotu
kola-Centella asiatica-folia) – 30 gram
Temu Putih (Curcuma zedoaria) – 2 iris,
Daun Mimba kering (Azadirachta indica, folia) –
7 lembar
Bangle (Zingiber montanum)– ½ jari
CARA MERAMU DAN DOSIS: Cuci bersih semua bahan.
Rebus semuanya dalam 5 gelas air minum. Biarkan mendidih hingga tersisa 2 gelas.
Dinginkan dan saring. Dosis: Minum ramuan ini 1 gelas dua kali sehari sebelum makan.
Semoga ramuan jamu untuk gastritis di
atas bisa membantu menyembuhkan penyakit maag yang sedang Anda derita.